Magic Keyboard Folio Apple , dirilis Khusus untuk iPad 10

Foto oleh Apple
Magic Keyboard Folio di perkenalkan bersamaan dengan perilisan iPad 10 , aksesoris ini hadir dengan 14 tombol fungsionalitas eksklusif yaitu pengatur tingkat kecerahan layar (brightness), search, microphone, sleep mode, pengatur suara, hingga lock screen.

iPad 10 merupakan produk low-entry yang dirilis Apple tahun 2022, dengan dibekali layar LCD seluas 10,9 inci yang didukung teknologi Retina Display (2.360x1.640 piksel), tingkat kecerahan 500 nits, dan kerapatan piksel 264 PPI.

Di bagian belakang terdapat kamera 12MP (f/1.8) dengan 5x digital zoom dan perekaman 4 K ( 4000p). Layar depan mencakup kamera sudut lebar 12MP (f/2.4) dengan sudut pandang 122 derajat. Kamera ini juga mendukung perekaman video HD 1080p dan memiliki fungsi tengah.

Aksesoris ini hanya kompatibel dengan iPad generasi ke-10. Sebab, iPad tersebut adalah satu-satunya perangkat yang memiliki fitur Smart Connector di bagian bawah perangkat. Selain itu, Magic Keyboard Folio memiliki bagian yang dapat di lepas dan diterapkan kembali.

Fitur lain yang memudahkan pengguna adalah kickstand, yang berfungsi sebagai penyangga di bagian punggung perangkat, trackpad, dan keyboard dengan key travel 1 mm. Magic Keyboard Folio dibanderol dengan harga 249 dollar AS setara Rp 3,85 juta dan tersedia untuk warna Putih saja.

initechind
Artikel di tulis oleh

Putri Rahmawati

Terimakasih telah membaca tulisan saya di blog initechind. Salam Ghost Writers dan Keyboard Kreatif.

Lihat karya lainya

Next Post Previous Post